Find Us On Social Media :

Dihubungi Ganjar Pranowo Setelah Kondisinya Membaik, Dokter Handoko yang Sempat Viral Lantaran Tetap Bekerja Tangani Pasien Virus Corona Ungkap Kondisi Kesehatannya: Capek!

By Nopsi Marga, Sabtu, 21 Maret 2020 | 14:16 WIB

Ganjar hubungi dokter Handoko

Grid.ID - Di tengah mewabahnya virus corona di Indonesia, sosok dr. Handoko Gunawan sempat mencuri perhatian publik.

Hal itu lantaran kegigihan dr. Handoko Gunawan yang kini berusia 80 tahun tapi masih turun tangan menangani pasien yang terjangkit virus corona.

Kisah dr. Handoko Gunawan ini telah beredar luas di media sosial, salah satu artis sekaligus politisi PDIP, Kirana Larasti juga turut membagikan cerita sang dokter melalui akun Twitter pribadinya pada Rabu (18/3/2020) kemarin.

Dalam unggahannya, Kirana menyebutkan jika sang dokter ahli paru ini bekerja sampai jam 3 pagi di Rumah Sakit Graha Kedoya.

Baca Juga: Salut dengan Dedikasi Seorang Ahli Medis di Tengah Gemparnya Virus Corona, Hotman Paris Puji Dokter Handoko Gunawan yang Viral Karena Pengorbanannya Obati Pasien Sampai Ikut Jatuh Sakit

Padahal, anak-anak dr. Handoko telah melarangnya untuk terjun menangani kasus ini, setelah menimbang kesehatan sang dokter.

Namun, dr. Handoko tetap bekerja dan malah sempat mengatakan tak apa jika dirinya harus dipanggil oleh Yang Maha Kuasa.

Tak lama, Kirana mengunggah sebuah percakapan yang menjelaskan jika dr. Handoko tengah dirawat di ICU, lantaran sesak napas.

Kirana juga meminta dukungan dari berbagai pihak untuk mendoakan kesembuhan sang dokter.

Kini sudah hampir 1 minggu, kabar dr. Handoko dikabarkan sudah mulai membaik.

Baca Juga: Viral Karena Kegigihannya Menangani Pasien Corona kini Dokter Handoko Gunawan Terkulai Lemas di ICU, Kirana Larasati Ajak Warganet Doakan Sang Dokter