Find Us On Social Media :

Mantan Presiden Real Madrid Lorenzo Sanz Meninggal Dunia di Usia 76 Tahun Usai Dites Positif Idap Virus Corona

By Mia Della Vita, Minggu, 22 Maret 2020 | 12:12 WIB

Mantan presiden Real Madrid Lorenzo Sanz meninggal dunia di usia 76 tahun.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID - Kabar duka datang dari dunia sepakbola. Mantan presiden Real Madrid Lorenzo Sanz meninggal dunia di usia 76 tahun.

Mengutip Mirror.co.uk, Minggu (22/3/2020), Lorenzo Sanz menghembuskan napas terakhirnya di rumah sakit setelah dites positif terinfeksi virus corona.

Sans dirawat di rumah sakit pada pekan ini usai dinyatakan terjangkit virus corona atau Covid-19.

Baca Juga: Sering Wira-Wiri Pakai Pesawat Jet hingga Disebut Malaikat Tanpa Sayap oleh Netizen, Maia Estianty Berhasil Kumpulkan Donasi Untuk 10 Rumah Sakit

Ia menjalani tes virus corona itu sebelum meninggal dunia akibat gagal ginjal.

Kabar kematian San ini disampaikan oleh putra sulungnya, Lorenzo pada Sabtu (21/3/2020).

"Ayahku baru saja meninggal. Ia tidak pantas menerima akhir ini dan dengan cara ini," kata Lorenzo.

"Dia adalah salah satu pria terbaik, berani dan pekerja keras yang pernah aku lihat dalam hidupku."

"Keluarga dan Real Madrid adalah jiwanya. Ibu dan saudara-saudaraku menikmati setiap momen bersamanya dengan bangga. RIP," tambah Lorenzo.

Baca Juga: Andrea Dian Positif Corona, Ini Pesannya Untuk Pemerintah Setelah Lihat Kondisi Tenaga Medis yang Memprihatinkan!

Sanz adalah sosok yang berpengaruh di Real Madrid.

Pria berusia 76 tahun ini yang mempekerjakan Fabio Capello sebagai pelatih hingga berhasil membawa Real Madrid menjadi juara La Liga.

Ia juga yang merekrut pemain handal seperti Roberto Carlos,Fernando Redondo dan Clarence Seedorf.

Saat Sanz jatuh sakit, pihak Real Madrid sempat memberikan dukungannya lewat Twitter.

"Kami berdoa untuk Lorenzo Sanz, mantan presiden Real Madrid, semua dukungan kami dan doa terbaik."

"Seluruh keluarga Real Madrid mengirimkan kekuatan dan dorongan," cuit Real Madrid.

Baca Juga: Tak Undang Tamu ke Syukuran Sunatan Rafathar Imbas Wabah Virus Corina, Gigi: Lebih Baik Gak Kumpul-kumpul

Awal pekan ini, putra Sanz, Fernando sempat membagikan kondisi ayahnya saat dalam perawatan intensif.

"Kami sudah selesai berbicara dengan dokter dan beritanya tidak bagus sama sekali."

"Selain gagal napas, ia juga mengalami gagal ginjal karena infeksi serius."

"Kita harus menunggu 24 jam tetapi, karena usianya, itu rumit. Hal terburuk adalah kami kehilangannya," kata dia.

Sejauh ini, ada sekitar 25 ribu kasus corona yang dikonfirmasi, dengan lebih dari 1.600 orang dirawat intensif.

Selain Sanz, tokoh-tokoh terkenal dari dunia sepakbola seperti pemain Juventus Paulo Dybala dan legenda AC Milan Paolo Maldini juga terinfeksi COVID-19. (*)