Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID- Video Instagram stand up comedian Babe Cabita sukses mencuri perhatian Siwon Super Junior.
Bagaimana tidak? Video Babe Cabita itu tampak sangat lucu dan menghibur.
Saking lucunya, video Babe Cabita tersebut sampai dibagikan ulang oleh akun Instagram milik situs hiburan terpopuler, @9gag.
Terlihat dalam video tersebut, Babe Cabita memulai tingkah kocaknya dengan bertelanjang dada sambil jogetan.
Bintang film The Underdogs ini berjoget diiringi lagu 'Take On Me' dari grup band asal Norwegia, a-ha.
Menariknya, Babe melakukan gerakan sembari 'menangkap' gambar wajahnya yang berjatuhan dari segala arah layaknya permainan.
Baca Juga: Ditanya Nagita Slavina Soal Keinginan Punya Pacar Orang Indonesia, Choi Siwon: Aku Sih Terbuka!
Namun di akhir video, bukan gambar wajah Babe yang jatuh, melainkan Siwon Super Junior.
Kocaknya adalah wajah Siwon Super Junior itu tampak tidak mau 'ditangkap' oleh Babe.
Muka ganteng Siwon hanya berlompat-lompat sampai di akhir video.