Find Us On Social Media :

Penyebaran Virus Corona Makin Merajalela, Aa Gym Nekat Keliling Kampung Pakai Jas Hujan dan Bawa Alat Seadanya Demi Sosialisasikan Bahaya Pandemi yang Mengancam Nyawa

By Asri Sulistyowati, Selasa, 24 Maret 2020 | 11:18 WIB

Penyebaran Virus Corona Makin Merajalela, Aa Gym Nekat Keliling Kampung Pakai Jas Hujan dan Bawa Alat Seadanya Demi Sosialisasikan Bahaya Pandemi yang Mengancam Nyawa

Grid.ID - Setiap harinya, jumlah pasien positif terjangkit covid-19 atau virus corona semakin bertambah.

Dilansir dari Kompas.com, virus corona telah menyebar di 22 provinsi dengan jumlah pasien positif virus corona per Senin (23/3/2020) mencapai 579 orang.

Angka ini bertambah 65 kasus sejak pemerintah mengumumkan data perkembangan virus corona pada Minggu (22/3/2020) sore.

Baca Juga: Staf Istana Buckingham Positif Terinfeksi Virus Corona, Ratu Elizabeth II Ngungsi ke Kastil Windsor

Segala informasi terkait penyebaran covid-19 di Indonesia disampaikan langsung oleh juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto.

"Ada penambahan kasus baru 65 orang, yang tersebar di berbagai provinsi, sehingga total kasus ada 579 orang," kata Achmad Yurianto.

Jumlah pasien yang meninggal dunia pun bertambah dari 48 orang menjadi 49 orang.

Baca Juga: Ngaku Sudah Pulih Tanpa Obat Usai 1 Pekan Demam Akibat Virus Corona, Aktris Film James Bond Olga Kurylenko Akhirnya Bisa Kembali Peluk Putra Tercinta!

Sementara itu, ada 30 pasien dinyatakan telah sembuh dan sudah bisa pulang dari perawatan di rumah sakit.

Semakin menyebarnya virus corona di Tanah Air akhirnya mengetuk hati pendakwah terkenal, Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym untuk ikut mensosialisasikan bahaya covid-19.

Dilansir dari kanal YouTube Aagym Official yang diunggah pada Senin (23/3/2020), Aa Gym terlihat terjun langsung memberikan sosialisasi ke masyarakat dengan peralatan seadanya dan dalam kondisi hujan.

Baca Juga: Surabaya Masuk Zona Merah Terkait Penyebaran Virus Corona di Indonesia, Sidang Kasus Pencurian Dibatalkan Gara-gara Terdakwa Memiliki Suhu Tubuh Ekstrem!

"Assalamualaikum wr wb, sahabatku sekalian. Salah satu upaya kita adalah membantu sosialisasi ke masyarakat," sapa Aa Gym di awal videonya.

Baca Juga: Jadi Orang Paling Tajir Melintir se-Indonesia, Bos Djarum Hartono Bersaudara Gigit Jari Usai Kekayaannya Anjlok Rp 71,3 Triliun di Tengah Hebohnya Virus Corona

Pendakwah asal Bandung, Jawa Barat ini tampak mengenakan jas hujan warna hijau dan begitu semangat berjalan menuju pemukiman warga.

Baca Juga: Merasa Bali Semakin Berbahaya Akibat Virus Corona Tapi Tetap Ajak Anak-anak Main di Pantai, Kahi eks After School Dihujat Netizen

Aa Gym terlihat memegang sebuah mic di tangan kanan, sementara tangan kirinya membawa kotak pengeras suara.

Ia pun mulai menyampaikan beberapa pengetahuan dan menghimbau masyarakat agar tetap berada di rumah.

"Assalamualaikum wr wb, tes tes bapak ibu yang baik, apa kabar?" kata Aa Gym sambil berjalan.

Baca Juga: Selain Wulan Guritno, Adiezty Fersa Kirimkan Ini untuk Andrea Dian yang Sedang Jalani Isolasi karena Virus Corona

Mendegar salam yang diucapkan sang pendakwah, beberapa warga yang berada di depan rumahnya memberikan jawaban.

"Halo halo, kedengeran nggak?," tanyanya.

"Kedengeran," jawab warga.

"Bener ngedenger?" tanya Aa Gym lagi.

Baca Juga: Niat Hati Liburan Bareng Selingkuhannya di Italia, Pria Ini Malah Terinfeksi Virus Corona Setelah Bohongi Istrinya dan Asyik Bermesraan dengan Sang Pelakor

"Ya bener," jawab warga.

Aa Gym pun mulai mensosialisasikan bahaya dari penyebaran virus corona.

"Virus Corona, sekarang virus itu ada di mana-mana. 85 persen yang punya virus itu enggak kelihatan sakit," terang Aa Gym.

Baca Juga: Presiden Jokowi Mengecek Kesiapan Wisma Atlet di Kemayoran yang Mampu Menampung 3000 Pasien Virus Corona : Insya Allah, Siap Dimanfaatkan Untuk Penanganan Covid-19

"Sekarang jumlahnya (terinfeksi Corona) sudah 450, sebentar lagi bisa jadi banyak," lanjutnya.

Aa Gym pun mengajak warga untuk kompak melakukan social distancing sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona.

"Caranya sederhana kalau ingin enggak kena virus, tinggal di rumah, sekuat tenaga jangan keluar, karena setiap orang bisa menyebarkan virus," papar Aa Gym.

Baca Juga: Ria Ricis Diamuk Warga Akibat Syuting Saat Marak Virus Corona, Manajer Angkat Bicara

Beberapa warga yang didominasi laki-laki itu tampak serius mendengarkan penjelasan sang pendakwah.

"Kalaupun keluar, seperlunya saja ya dan jangan dekat-dekat, usahakan jaraknya minimal 1 atau 2 meter,"

"Jangan ngumpul dekat-dekat karena bisa kena ludah atau napasnya mungkin juga nular," lanjut papar Aa Gym.

Baca Juga: Tak Hanya Galang Bantuan untuk Petugas Medis yang Tangani Pasien Virus Corona, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bakal Salurkan Dana ke Masyarakat yang Tak Bisa WFH: Kita Bisa Menjaga Satu Sama Lain...

Ia pun berulang kali meminta dan mengingatkan warga agar tetap berada di rumah.

"Usahakan di rumah. Kalau mau keluar seperlunya saja, dan kembali lagi ke rumah langsung cuci tangan," himbauan yang disampaikan Aa Gym.

Pendakwah berkacamata itu juga meminta para warga agar tidak mendatangi tempat keramaian untuk sementara waktu ini.

Baca Juga: Isolasi Diri di Tengah Wabah Virus Corona, Raditya Dika Sampaikan Permintaan Maaf untuk Sang Anak Karena Tak Bisa Mengajaknya Bermain di Luar Rumah

"Jangan dulu dateng ke kerumunan ya pak, bu. Kalau masyarakat Indonesia kompak, dua minggu saja mau di rumah, nanti nggak bisa nular lagi," sambung Aa Gym.

Warga pun terlihat antusias dengan penjelasan yang diberikan Aa Gym.

Akan tetapi, Aa Gym pun pamit seiring dengan hujan yang semakin lebat.

Baca Juga: Sang Ayah Alami Demam Tinggi, Lee Jeong Hoon Khawatir Lee Tae Wook Terjangkit Virus Corona

"Gitu aja udah mulai hujan ya, kasih tahu yang lain suruh tinggal di rumah, keluar seperlunya,"

"Jangan dekat-dekat karena bisa ketularan, apalagi yang sudah tua," tegas Aa Gym.

Ia pun mengajak warga agar banyak berdoa dan berdzikir di dalam rumah.

Baca Juga: Bingung Mengapa Dirinya Bisa Terinfeksi Virus Corona, Andrea Dian: Aku Masih Muda dan Sehat Serta Rajin Olahraga!

"Terima makasih bapak semua, banyak doa, dzikir di rumah, salat juga enggak apa-apa di rumah,"

"Bahaya, bahaya ya. Kasih tahu yang lain, wassalamu'alaikum wr wb," pungkas Aa Gym.

Unggahan video ini lantas mendapat banyak pujian dari netizen.

Baca Juga: Karena Wabah Virus Corona, Lee Jeong Hoon Batal Jadi Host di Konser BTS 

"Masya Allah ikhtiar Aa gym luar biasa.. Saya mendukung, buat masyarakat kata Aa kompak 14 hari bersabar untuk berdiam di rumah, ikhtiar sebagian dari iman, doakan saya sahabat semua lagi dikasih sayang sama Allah SWT, semoga diberi kesembuhan," tulis pemilik akun Yayat Ruhiyat RCBK.

"Masya Allah. Seperti kegiatan simple, tapi sangat menyentuh hati. Semoga selalu dalam lindungan Allah pak kiyai," tulis pemilik akun Ali Ansyah.

"Insya Allaah...Jazaakallah...Selalu mengingatkan kami semua. Sehat selalu Aa, smg Aa selalu dalam lindungan-NYA, Aamiin," tulis pemilik akun Desi RZ.

Baca Juga: Alami Kerinduan Tak Bisa Bertemu Suaminya, Aura Kasih Berharap Wabah Virus Corona Cepat Berlalu Hingga Pikirkan Nasib Putrinya: Bella Nggak Bisa Ketemu

 (*)