Seperti tampak dari potret hitam putih yang dibagikan Ridwan Kamil di Instagramnya @ridwankamil pada Senin (23/3/2020), tatkala ia tengah duduk bersebelahan bersama seorang bocah laki-laki.
Bukan bocah biasa, bocah kecil tersebut rupanya merupakan harus menanggung beban berat di usianya yang masih belia lantaran harus hidup sebatang kara.
Usut punya usut, kedua orang tuanya terjangkit virus corona hingga harus menjalani perawatan di rumah sakit.
Tak kalah memilukan, bocah berjuluk Dede itu sempat mengungkap kerinduannya karena tak dapat bersua dengan orang tuanya.
Alhasil, Ridwan Kamil pun mengulurkan tangan secara sukarela dengan mempersilakan sang bocah untuk tinggal di kediamannya.
“Sebut saja namanya Dede. Anak lelaki cerdas yang sedang bersedih.
Baca Juga: Staf Istana Buckingham Positif Terinfeksi Virus Corona, Ratu Elizabeth II Ngungsi ke Kastil Windsor
“Pak, Aku kangen ayah dan bunda Pak” kata dia dengan lirih.
Agak tak kuasa saya melihat raut wajahnya.
Kemudian ia saya bimbing pake sarung dan dipandu berdoa untuk kesehatan kedua orangtuanya yang tidak bisa ditemuinya lagi.