Grid.ID- Melalui akun Instagram pribadinya, Andrea Dian, secara mengejutkan mengumumkan bahwa dirinya positif virus corona atau covid-19.
Sebelum dikonfirmasi positif virus corona, Andrea Dian lebih dulu didiagnosis demam berdarah.
Namun setelah kondisinya tidak membaik, Andrea Dian memutuskan mengikuti tes Covid-19.
Dan disebutkan ketika paru-parunya di-scan, ditemukan ada flek pada bagian kanan dan kiri paru-parunya.
Meski telah dinyatakan positif, Andrea Dian tak henti-hentinya memberikan pesan untuk masyarakat.
Sebagai contohnya, dengan unggahan Instagram terbarunya pada Senin (23/3/2020).