Find Us On Social Media :

Update 24 Maret Covid-19 di Indonesia: Ada 686 Pasien Positif Covid-19, Sedangkan Wisma Atlet Sudah Digunakan untuk Rawat 71 Pasien

By Intisari Online, Rabu, 25 Maret 2020 | 07:36 WIB

\Petugas Palang Merah Indonesia (PMI) bersiap melakukan penyemprotan cairan disinfektan untuk membersihkan Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Sabtu (21/3/2020). Pemerintah telah menyiapkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai rumah sakit darurat penanganan virus COVID-19

Grid.ID - Pemerintah menyatakan jumlah pasien yang dinyatakan positif virus corona dan mengidap Covid-19 terus bertambah.

Mengutip Kompas.com, juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona Achmad Yurianto mengatakan hingga Selasa (24/3/2020), total ada 686 kasus Covid-19 di Indonesia.

Angka ini bertambah 107 pasien dari data yang dirilis sebelumnya, Senin (23/3/2020).

Baca Juga: Siapa Sangka di Tengah Pandemi Covid-19 Selalu Ada Ancaman Virus Lain, ini Dia Hantavirus yang Tewaskan Pria China ini

"Berdasarkan data yang diterima pemerintah sejak Senin (23/3/2020) pukul 12.00 WIB hingga Selasa siang ini pukul 12.00 WIB.

"Ada penambahan kasus baru 107 orang sehingga totalnya ada 686 orang," ujar Yuri dalam konferensi pers di Graha BNPB, Selasa sore.

Dari jumlah itu, pemerintah menyebutkan bahwa total ada 30 pasien yang dinyatakan sembuh dan boleh pulang.

Sementara 55 pasien meninggal dunia.

Simak Selengkapnya