Find Us On Social Media :

Dibayar Rp 60 Juta Sekali Manggung Hingga Masuk Jajaran Biduan Dangdut Tajir, Via Vallen Siap Bagikan Sembako untuk 500 Kepala Keluarga Secara Gratis, Bahkan Akan Ada Tim Khusus yang Mengantar!

By Nopsi Marga, Rabu, 25 Maret 2020 | 15:14 WIB

Via Vallen

Melihat kondisi ini, beberapa publik figur pun mulai turun tangan untuk saling membantu.

Mulai dari membantu menyediakan alat perlindungan diri (APD) bagi tenaga medis, hingga sembako bagi keluarga yang membutuhkan.

Salah satu pesohor Tanah Air yang ikut membantu adalah pedangdut Via Vallen.

Masuk dalam jajaran pedangdut tajir, penyanyi kelahiran Sidoarjo 28 tahun ini ikut menyumbang sembako bagi warga yang terdampak virus corona, dan tak bisa mengais rezeki.

Baca Juga: Via Vallen hingga Iwan Fals Terima Royalti Tahunan di Hari Musik Nasional 2020

Kabar bahagia tersebut dibagikan Via di laman Instagram pribadinya @viavallen, pada Selasa (24/3/2020) kemarin.

Tak main-main, Via akan membagikan sembako bagi 500 KK (Kepala Keluarga), di daerah Sidoarjo dan Surabaya. 

"Buat temen temen di sidoarjo yg gara2 corona akhirnya buat makan aja susah.

"Aku ada sedikit bantuan berupa sembako untuk 500 KK yg bener2 membutuhkan," tulis Via.

Baca Juga: Posting Foto Berhijab Saat Umrah, Via Vallen Langsung Mendapat Respon Positif, Netizen: Subhanallah..