Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Komedian Bedu Tohar mengaku tak bosan menjalankan kebijakan pemerintah untuk bekerja di rumah alias work from home (WFH).
Pekerjaan yang dilakoni Bedu Tohar di rumah yakni siaran radio.
Diakui Bedu, hal yang membuatnya tak merasa bosan lantaran ia masih bisa menunaikan pekerjaan yang amat disukainya.
Hal itu dituturkan Bedu pada Grid.ID melalui sambungan telepon beberapa waktu lalu.
"Yang penting selama aku ngejalanin pekerjaan aku sih gak pernah bosen sama kerjaan aku ya," kata Bedu.
Tak hanya alasan pekerjaan, pelawak 41 tahun itu juga mengaku tak bosan mengingat selama ini ia jarang berada di rumah.
"Untuk situasi di rumah ini juga sama gak bosen karena emang aku jarang di rumah, di rumah itu jarang banyak lah waktunya untuk main sama anak-anak, sama keluarga," tuturnya.
"Jadi aku gak merasa bosen lah," tukasnya lagi.
Meski demikian, mantan anggota grup lawak Cagur itu tak menampik kelak bisa saja merasa bosan.
"Ntar juga ya mungkin ada masanya dua minggu (WFH) terus ya udah mulai bosen. Kita jadi ngerasa kayak pengangguran jatohnya," lanjutnya seraya tertawa.
"Kecuali kalo memang di rumah kita ada usaha segala macem kan enak bisa pergi-pergi. Karena ini (siaran) gak bisa pergi-pergi juga, harus di rumah," pungkas Bedu.
(*)