Find Us On Social Media :

Mengisolasi Diri di Singapura, Denada: Stay Strong and Stay Safe, Indonesia!

By Daniel Ahmad, Jumat, 27 Maret 2020 | 07:13 WIB

Denada

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Denada sudah menjalani isolasi diri di Singapura sejak pertengahan Januari lalu.

Proses pengobatan anak kecilnya, Aisha, yang memakan waktu tidak sebentar ini pun diyakini menjadi alasan terkuatnya.

Pekerjaan yang telah terjadwalkan sebelumnya pun terpaksa harus ditunda bahkan dibatalkan, membuat Denada berada dalam situasi yang amat sulit.

Baca Juga: Terjebak Lockdown di Singapura, Denada Bikin Lagu yang Menginspirasi Bareng Aisha

Akan tetapi sang anak yang menjadi prioritas utama membuat Denada tetap kuat melihat kondisi dunia karena pandemik covid-19 juga semakin memburuk.

Saat menetap di Singapura dan mendengar Indonesia juga mulai banyak kasus ini, Denada berusaha menggunakan media sosialnya untuk berbagi info tentang bahaya covid-19 yang ia tahu dari ahli kesehatan tempat Aisha berobat di sana.

“Jadi apa yang saya tahu saya coba share, apa artikel yang saya baca saya coba share, apa yang saya dengar dari dokter saya share".

"Termasuk masalah apa yang bisa dilakukan,” kata Denada saat dihubungi tim Grid.ID melalui pesan suara, Jumat (20/03/2020).

Baca Juga: Shakira Aurum Ganti Nama Jadi Aisha, Denada Akui Belum Berpikir untuk Meresmikan Nama Baru sang Putri Secara Resmi

Niat Denada sangat baik. Karena menurutnya, yang paling penting adalah memberikan informasi dan pengetahuan tentang virus ini.

Hak ini ia lakukan menumbuhkan kesadaran masyarakat akan apa itu covid-19 dan bahaya apa yang mengancam jika kita terlanjur santai.

“Aku baca aku lihat masih sebagian masyarakat Indonesia, bahkan masih ada yang belum aware tentang bahaya penyakit ini,” ujarnya.

Baca Juga: Masih Harus Menetap di Singapura untuk Beberapa Tahun Ke Depan Demi Pengobatan Aisha, Denada: Syukuri Apa yang Ada

“Apa penularannya, bagiamana (penanganannya), dan ini penting menurutku untuk diketahui seluruh lapisan masyarakat,” tutur penyanyi berusia 41 tahun ini.

Dengan minimal meningkatkan kesadaran kita, menurut apa yang ia pahami dari informasi yang ia dapatkan, penyebaran covid-19 ini bisa diatasi.

“Aku mendoakan, aku tahu ini masa yang sulit sekali buat saudara-saudaraku di sana".

"Dan aku mendoakan insya Allah wabah ini cepat hilang dari muka bumi ini, dari Indonesia juga cepat hilang,” kata Denada dengan penuh harap.

Baca Juga: Denada Ungkap Alasannya Mengganti Nama Shakira Menjadi Aisha, Bermakna Doa dan Pengharapan

Kemudian Denada pun memberikan apresiasinya dan rasa terima kasih setinggi-tingginya untuk semua ahli medis dan petugas medis yang ada di di seluruh Indonesia.

Atas dedikasinya, pengorbanan, dan pengabdian yang telah diberikan untuk menjaga semua masyarakat Indonesia.

“Semoga semua diberi perlindungan dan pertolongan Allah supaya mereka (tim medis) bisa menjalankan perjuangan mereka dengan sebaik-baiknya dan ya stay strong and stay safe!” tutup Denada.

Baca Juga: Nama Anak Denada Resmi Diganti Jadi Aisha, Ini Pendapat Pakar Psikologi!

Mantan kekasih Ihsan Tarore ini pun mengajak masyarakat turut membantu tim medis dengan cara menjaga jarak sosial dan mengisolasi diri dibarengi dengan pola hidup sehat.

(*)