Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C
Grid.ID - Mengisap jempol adalah kebiasaan yang jamak dilakukan anak kecil.
Sering dibiarkan dan diabaikan, kebiasaan ini sebenarnya tidak baik loh untuk kesehatan bayi.
Dikutip Grid.ID dari Mom Junction, bayi memiliki alasan khusus melakukan kebiasaan ini.
Bayi mengisap jempolnya sendiri untuk menenangkan diri saat lapar, dan rewel.
Bayi diketahui memiliki refleks alami untuk mengisap sesuatu seperti saat menyusu.
(BACA : Sah! Syahnaz Sadiqah Resmi Dipersunting Jeje Govinda)
Akhirnya ia refleks menggunakan ibu jarinya sebagai pengganti saat merasa lapar.
Percaya atau tidak, bayi mulai mengisap jempolnya di rahim sejak minggu ke-29 kehamilan.
Setelah kelahiran, biasanya bayi melakukan hal ini setelah 3 bulan.
Lantas apa sih pengaruhnya untuk bayi?
Mengisap jempol sebenarnya tidak berbahaya bagi bayi.
Namun, jika anak masih terbiasa mengisap jempol sampai usia 4 tahun, hal itu bisa memberikan efek lain.
(BACA : 6 Sinetron Yang Pernah Dibintangi Syahnaz Sadiqah, Sejak Tahun 2014)
1. Terjadi pembentukan kalus
Kulit jempol terus menerus bergesekan dengan lidah, sehingga lapisan kulit ibu jari akan mati.
Ibu jari akhirnya kehilangan kulit dan lapisan pelindung, hal ini membuat ibu jari mudah memar.
2. Paronychia
Adalah kondisi di mana bakteri menginfeksi akar kuku.
kuku yang terus menerus dihisap akan terluka dan rentan dengan infeksi bakteri.
(BACA : Saking Terpesonanya, Rafathar Tak Bisa Berpaling dari Tante Syahnaz!)
3. Masalah tulang
Mengisap lama dapat menyebabkan kelainan jari, dan pertumbuhan tulang berlebih.
Parahnya, kebiasaan ini bisa menyebabkan dislokasi sendi atau misalignment.
4. Masalah gigi
Saat anak mengisap gigi secara terus menerus, posisi gigi bisa berubah.
Gigi rahang kedua tidak selaras dan bisa menyebabkan masalah ketika menutup mulut.
Gigi rahang atas dan bawah juga bisa mengalami masalah overbite, atau tumpang tindih.
Bahkan gigi bisa salah tempat jika kebiasaan ini tidak segera dihentikan.
Nah ibu-ibu, jika tidak ingin dampak buruk terjadi pada anak, segera biasakan anak untuk berhenti mengisap jempol ya!(*)