Find Us On Social Media :

Lihat Keindahan Pulau Sumba Bisa Bikin Kamu Ingin ke Sana, Destinasi Favorit dalam Negeri Banget nih!

By Yuliana Sere, Sabtu, 21 April 2018 | 15:10 WIB

Keindahan luar biasa dari Pulau Sumba

Grid.ID – Pulau Sumba merupakan sebuah pulau di NTT yang memiliki 4 kabupaten.

Kabupaten tersebut terdiri dari Kabupaten Sumba Barat, Sumba Barat Daya, Sumba Tengah dan Sumba Timur.

Beberapa wisata alam di Sumba mulai terekpos ke khalayak ramai sejak pemutaran beberapa film di sana.

Sebut saja film Susah Sinyal besutan Ernest Prakasa dan Pendekar Tongkat Emas besutan Mira Lesmana.

(BACA JUGA: DJ Avicii Pernah Derita Pankreatitis, Ketahui 5 Tanda Organ Pankreas Bermasalah)

Ini berarti wisata alam di Pulau Sumba mulai terlihat di mata masyarakat Indonesia bahkan dunia.

Bukan hanya itu, di pulau ini juga terdapat sebuah hotel terbaik di dunia yang diakui oleh majalah wisata dunia, Travel+Leisure, yakni Hotel Nihiwatu yang terletak di Sumba Barat.

Dilansir dari berbagai sumber, Grid.ID berhasil mengumpulkan berbagai keindahan di Pulau yang terkenal dengan susu kudanya ini.

Yuk, langsung aja.

(BACA JUGA: 'Kuhamil Duluan Sudah 4 Bulan, September Nanti Istriku Lahiran' Benarkah Putri Marino Hamil Duluan?)

Danau Weekuri

Kamu cukup butuh waktu sekitar 45 menit dari Bandara Tambolaka (Sumba Barat Daya) untuk ke danau indah ini.

Air yang bening dan suasana yang teduh benar-benar bikin kamu betah di sini.

Pantai Tarimbang

Terletak di Sumba Timur.

Pasir putih, air yang bersih, serta langit biru semakin menyegarkan jiwa jika kamu ke sana.

Kampung Tarung

Merupakan desa kecil di Waikabubak, Sumba Barat.

Di desa ini warga memproduksi berbagai kerajinan lokal, misalnya dari tanduk binatang.

(BACA JUGA: 6 Cara Alami Kurangi Asam Urat, Cocok Banget Buat Kamu yang Sering Alami Sakit pada Persendian!)

Pantai Mandorak

Pantai ini terletak dekat dengan Weekuri.

Meskipun terlihat kecil, kamu tetap bisa menikmati suasana alam dan panorama indah dari pantai ini.

Air Terjun Lapopu

Air terjun ini terletak di Wanokaka di sebelah barat Sumba.

Udah nggak bisa lagi berkata-kata deh!

Sungguh luar biasa karya Tuhan!

Kampung Ratenggaro

Bagi kamu yang tak suka pantai, ini bisa jadi salah satu destinasimu.

Kampung ini memiliki menara setinggi 20 meter.

Selain rumah adat ini, daya tarik lainnya adalah batu kubur peninggalan zaman megalitikum.

Hotel Nihiwatu

Gimana, bagus-bagus kan? (*)