Find Us On Social Media :

4 Manfaat Pisang Mentah yang Belum Banyak Diketahui, Bisa Sembuhkan Penyakit loh

By None, Sabtu, 21 April 2018 | 15:29 WIB

Manfaat pisang mentah untuk kesehatan

Grid.ID - Siapa sih yang belum pernah makan buah satu ini?

Pisang tergolong buah-buahan yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh.

Ternyata, tidak hanya pisang matang yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh.

Pisang mentah yang masih memiliki kulit berwarna hijau juga memiliki manfaat, loh!

Berdasarkan keterangan ahli gizi makrobiotik dan praktisi kesehatan yang bernama Shilpa Arora, pisang mentah mengandung banyak serat.

Menurut Shilpa Arora, pisang mentah sangat berguna bagi mereka yang memiliki masalah pencernaan.

(BACA : 7 Destinasi Wisata di Tanah Kelahiran Kartini, Hampir Semuanya Pantai)

Kita cari tahu manfaat lain dari pisang mentah, yuk!

1. Kaya Serat

Pisang mentah termasuk salah satu buah yang dapat dijadikan sumber serat bagi tubuh.

Serat memiliki fungsi penting untung menjaga kesehatan sistem pencernaan dan jantung kita.

Mengonsumsi makanan yang kaya serat juga membantu menjaga kadar gula darah dan dapat mengurangi risiko stroke.

Karena kaya akan serat, pisang mentah ini dapat dijadikan sebagai obat sembelit dengan  cara merebus pisang mentah dengan sedikit garam.

(BACA : Beri Tips 'Mencontek' Kepada Bjorka, Ringgo Agus Rahman Disebut Keren!)

Tak hanya itu, memakan makanan yang banyak mengandung serat juga membantu kita kenyang lebih lama dan dapat membantu menurunkan berat badan.

2. Baik Bagi Jantung

Pisang mentah dan pisang matang sama-sama mengandung kalium.

Kalium ini sangat baik untuk kesehatan ginjal.

Selain itu, kalium juga dapat membantu menjaga tekanan darah dalam tubuh kita terkendali dengan baik.

3. Sumber Vitamin

(BACA : Lihat Keindahan Pulau Sumba Bisa Bikin Kamu Ingin ke Sana, Destinasi Favorit dalam Negeri Banget nih!)

Meski belum matang, pisang hijau ternyata kaya akan vitamin dan mineral seperti vitamin C dan vitamin B6.

Kedua vitamin ini membantu memudahkan tubuh kita untuk menyerap mineral dan nutrisi yang penting seperti kalsium.

4. Baik Bagi Penderita Diabetes

Dibandingkan pisang matang, pisang mentah ini lebih baik untuk penderita diabetes.

Hal ini dikarenakan pisang mentah memiliki kandungan gula yang lebih rendah.

(Artikel ini pernah tayang di Bobo dengan judul :"Ternyata Pisang Mentah Memiliki Banyak Manfaat, Apa saja, ya?")