Find Us On Social Media :

Pusing Tujuh Keliling Pikirkan Nasib Para Karyawannya Jelang Pembagian THR Bulan Depan, Maia Estianty Ngaku Bisnisnya Merosot 70 Persen Lantaran Virus Corona

By None, Selasa, 31 Maret 2020 | 06:29 WIB

Pusing Tujuh Keliling Pikirkan Nasib Para Karyawannya Jelang Pembagian THR Bulan Depan, Maia Estianty Ngaku Bisnisnya Merosot 70 Persen Lantaran Virus Corona

Baca Juga: Ngaku Digampar hingga Ditonjok Maia Estianty, Ahmad Dhani Tuding Sang Mantan Istri Memang Suka Cari Masalah dengannya: Aku Nggak Ngerti Kenapa Dia Harus Cari Gara-gara Terus!

Ia juga mengajak masyarakat mengikuti anjuran pemerintah untuk mengurangi aktivitas di luar rumah demi memperlambat penularan virus Corona.

"Imbauan saya juga untuk mereka yang ada di rumah, yuk di rumah aja," imbaunya.

"Biar tim medis yang bekerja, kita semua di rumah aja," lanjut produser musik tersebut.

Maia Estianty berharap masyarakat dapat memahami situasi yang tengah tidak kondusif.

Baca Juga: Maia Estianty Rugi Besar Akibat Corona, Sedih Pikirkan Gaji Karyawannya hingga THR: Kita Semua Pusing

"Kita tahu semuanya serbasusah. Kita enggak boleh egois," tegas ibunda Al Ghazali ini.

Selain itu, Maia Estianty menyinggung kesulitan para pekerja harian dalam mencari nafkah.

"Aku tahu bahwa ada buruh harian yang memang komplain bahwa mereka mencari makan dari uang harian," jelasnya.

Sebagai pengusaha, Maia Estianty mengaku terdampak dengan pandemi Corona'>Virus Corona.