Grid.ID - Sebagai orang tua dari bayi yang baru lahir kamu tentunya selalu ingin memberikan yang terbaik untuk bayimu.
Kamu pasti akan mencari tahu apa saja yang menjadi kebutuhan si kecil.
Menyusui merupakan salah satu kewajiban mutlak seorang wanita.
Tapi ada beberapa yang sulit memberikan ASI buat sang bayi.
Lakstasi adalah peridoe setelah kelahiran anak ketika susu diproduksi oleh payudara ibu akibat pengaruh dari hormon oksitosin.
(BACA JUGA: Mulai Terlupakan, Ini 4 Manfaat Menakjubkan Mendongeng Sebelum Anak Tidur)
Konsultan laktasi membantu semua masalah menyusui ketika kamu benar-benar membutuhkannya.
Kamu perlu mengetahui apa konsultasi laktasi itu benar kamu butuhkan atau tidak.
Melansir dari laman popsugar, Grid.ID menyebutkan beberapa hal yang bisa menjadi pertimbangan sebelum melakukan konsultan laktasi.
1.Kenali dan pahami apa yang emreka lakukan
Konsultan laktasi adalah spesialis menyusui profesional.
Mereka melakukan hal-hal seperti membantu ibu baru belajar bagaimana memberi makan pada bayi dan menyusui bayi.