Find Us On Social Media :

Sering Buang Angin dan Kembung Saat Hamil? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

By Linda Fitria, Minggu, 22 April 2018 | 14:40 WIB

Penyebab ibu alami kembung dan sering buang gas

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C

Grid.ID - Saat hamil, sering kali ibu merasakan kembung dan sering buang gas.

Kondisi ini meningkat dari pada kondisi manusia normal yang mengeluarkan gas 10-20 kali dalam sehari.

Mengapa hal ini terjadi? Dan bagaimana ya menanganinya?

Penyebab kembung dan buang angin saat hamil

Dikutip dari Mom Junction, meningkatnya kadar Progesteron saat hamil membuat otot kendur termasuk di saluran pencernaan.

(BACA JUGA : Inilah Penampakan Buku Karya Maudy Ayunda, Sudah Siap Dipesan)

Ini membuat pencernaan terlambat dan gas menumpuk.

Akhirnya, ibu hamil kerap bersendawa, kembung, dan tak nyaman.

Kembung ini akan lebih sering terjadi saat kehamilan akhir.

Uterus yang terus bertambah besar membuat sebuah lonjakan hormon progesteron.

Akibatnya ibu hamil akan merasa kembung setelah mereka makan, bahkan ada juga yang merasa mulas, dan sembelit.