Find Us On Social Media :

Vicky Prasetyo Jamin Tidak Akan Ajukan Banding atas Putusan Cerai dengan Angel Lelga

By Menda Clara Florencia, Rabu, 1 April 2020 | 07:48 WIB

Vicky Prasetyo Jamin Tidak Akan Ajukan Banding atas Putusan Cerai dengan Angel Lelga

Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia

Grid.ID - Vicky Prasetyo resmi menyandang status duda dari Angel Lelga.

Dengan perceraiannya kali ini, Vicky kembali gagal membina pernikahannya yang ke-25.

Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan telah mengabulkan gugatan cerai Angel Lelga.

Baca Juga: Buktikan Dirinya Adalah Arjuna yang Digilai Wanita, Vicky Prasetyo Mengaku Jalin Hubungan dengan 4 Wanita Sekaligus Saat Bertunangan dengan Zaskia Gotik!

Keduanya resmi bercerai pada 30 Maret 2020.

Vicky Prasetyo melalui kuasa hukumnya, Sri Dharen mengatakan menerima putusan dari Majelis Hakim.

Vicku Prastyo sepakat tidak akan mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi Agama.

Baca Juga: Dijuluki Playboy Ulung hingga Nikah 24 Kali, Vicky Prasetyo Ternyata Pernah Ikat Janji Suci Hanya dalam Hitungan Jam: Nikahnya Maghrib, Paginya Pisah...

"Keputusan sudah final, selagi tidak ada yang mengajukan banding. Yang jelas dari sisi kita, tidak akan mengajukan banding," kata Sri Dharen, dalam kutipan video yang diberikan kepada Grid.ID, Selasa (31/3/2020).

Angel Lelga kembali mengajukan gugatan cerai setelah permohonan cerai Vicky Prasetyo digugurkan Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Alasannya adalah Vicky Prasetyo tidak hadir dalam pembacaan ikrar talak. (*)