Dilansir dari Kompas.com, vokalis Lyla tersebut memutuskan pulang ke kampung halamannuya di Pontianak, Kalimantan Barat.
Meski nekat mudik, rupanya ia memiliki alasan tersendiri hingga memutuskan melawan imbauan pemerintah.
Kepada Kompas, penyanyi jebolan The Voice ini mengaku memiliki urusan keluarga yang penting sehingga harus pulang kampung.
"Pertama karena ada urusan keluarga yang penting,” ujar Ario melalui pesan singkat, Senin (6/4/2020).
Selain itu, ia mengaku bahwa beberapa jadwal manggungnya dengan grup band Lyla tengah ditunda.
"Kedua karena situasi Jakarta juga, kerjaan semuanya di postpone (tunda) sampai entah kapan,
Bahkan di-cancel, semua-muanya. Jadi, sekalianlah kita balik dulu,” terangnya.
Meski nekat mudik, Ario rupanya sempat merasa khawatir namun telah memikirkan matang-matang keputusannya.
"Banyak kekhawatiran sebenarnya kalau enggak balik, tapi bukan berarti Covid-19 ini bukan bagian dari ke khawatiran saya."
Baca Juga: Dinyatakan Sembuh dari Virus Corona, Detri Warmanto Tahan Diri untuk Memeluk Istri dan Anak
"Sebelumnya saya sudah pikir matang, saya survei dan observasi bagaimana dan apa saja prosedur supaya perjalanan kita tetap aman dan terkendali,” ujarnya.