Find Us On Social Media :

130 Tahun Tak Terpecahkan, Identitas Pembunuh Berantai Legenadaris di Inggris Terungkap karena Selendang

By None, Rabu, 8 April 2020 | 12:51 WIB

130 Tahun Tak Terpecahkan, Identitas Pembunuh Berantai Legenadaris di Inggris Terungkap karena Selendang

Grid.ID – Nama Jack the Ripper merupakan sosok pembunuh berantai di Inggris yang identitasnya menjadi misteri selama 130 tahun.

Berkat kemajuan teknologi, identitas Jack the Ripper akhirnya bisa terungkap setelah 130 berlalu.

Hasil tes DNA yang diambil dari sebuah selendang membuktikan Jack the Ripper merupakan pria Polandia bernama Aaron Kosminski.

Aaron telah terungkap sebagai tukang cukur Polandia berusia 23 tahun.

Baca Juga: Sembuh dari Gejala Covid-19, JK Rowling Bagikan Tips Sederhana yang Ampun untuk Mengatasi Gangguan Pernapasan Akibat Virus Corona

Bukti baru menemukan bahwa dua set jejak DNA pada pakaian itu cocok dengan Kosminski dan salah satu korbannya yang terbunuh Catherine Eddowes.

Imigran Polandia itu tinggal bersama dua saudara lelakinya dan seorang saudara perempuan di Greenfield Street.

Tempat itu hanya 200 meter dari tempat korban pembunuhan ketiganya, Elizabeth Stride.

Baca Juga: Video Viral! Ratusan Pegawai Ramayana Menangis Histeris di PHK Massal, Imbas dari Pandemi Virus Corona

Identitas dikonfirmasi oleh para peneliti dari Liverpool John Moores University yang berbagi temuan mereka dalam Journal of Forensic Sciences.

Mereka menulis: "Kami menggambarkan secara sitematis untuk pertama kalinya, analisis tingkat molekuler dari satu-satunya bukti fisik yang masih ada terkait dengan pembunuhan Jack the Ripper."

Menemukan kedua profil yang cocok dalam bukti yang sama meningkatkan probabilitas statistik dari keseluruhan identifikasi dan memperkuat klaim bahwa selendang itu asli.