Find Us On Social Media :

Harganya Rp 35 Juta Semalam, Intip Mewahnya Kamar Hotel Tempat Obama Menginap di Yogyakarta

By None, Rabu, 25 April 2018 | 18:35 WIB

Kamar Presidential Suite di Hotel Tentrem

Grid.ID - Presiden ke-44 Amerika Serikat Barack Obama menginap di Hotel Tentrem, Yogyakarta saat berlibur di Yogyakarta pada Juni 2017 lalu, 

Datang dengan keluarga, Obama menginap dua malam di kamar Presidential Suite.

"Tim Obama pertama berpatokan pada jaringan internasional, tetapi setelah kami diwawancara dari berbagai sudut, dari segala aspek."

"Ternyata mereka tidak menyangka Hotel Tentrem seluruhnya berbasis seperti jaringan internasional," kata Corporate General Manager Hotel Tentrem Yogyakarta, Mey Nurmaningsih, di Hotel Tentrem, Senin (23/4/2018).

Kamar tersebut menempati lantai teratas dari Hotel Tentrem yakni lantai delapan.

Dengan luas 273 meter persegi, kamar Presidential Suite tersebut merupakan kamar hotel terbesar di Yogyakarta.

Baca: Berlibur ke Jepang, Kepoin Gaya OOTD Tyas Mirasih yang Super Fashionable!

Ketika dibuka akan tampak ruang tamu berukuran luas yang dilengkapi sofa dan televisi. Ruang tamu juga dilengkapi toilet khusus tamu.

Di sebelah kanan ruangan ada meja makan panjang dan dapur dengan peralatan masak serta makan yang lengkap.