Berjalan agak ke kanan, traveler akan memasuki ruang tidur dengan ukuran ranjang Super King.
Kamar tidur juga dilengkapi ruang kerja, kamar mandi berisi jacuzzi, toilet, ruang shower, dan ruang pakaian berkuran luas.
Semua dekorasi kamar didominasi oleh warna bumi seperti cokelat, krem, dan biru yang memberi suasana hangat.
Kamar Presidential Suite di Hotel Tentrem juga terhubungung dengan kamar Deluxe.
Di sanalah tempat kedua putri Obama, Malia dan Natasha Obama tidur.
Khusus tamu Presidential Suite juga mendapat fasilitas tambahan berupa butler atau pelayan pribadi 24 jam, check in express, dan akses ke Executive Lounge.
Kamar Presidential Suite tempat Obama menginap ini dihargai Rp 35 juta per malam, sudah termasuk kamar Deluxe di sebelahnya.
Baca: 4 Tujuan Wisata Liburan Musim Panas, Tawarkan Juga Paket Serunya
Baca:Lagi-lagi Tas yang Dipakai Ayu Ting Ting Saat Liburan di Jepang Menarik Perhatian!
Silvita Agmasari
Artikel ini tayang di Kompas.com dengan judul "Video Tur: Keliling Kamar Hotel Tempat Obama Menginap, Rp 35 Juta Semalam"