"Memang sempat ke luar dan sehat, bahkan kemarin waktu ulangtahun Ayu dia sempat sama-sama dan semuanya fine," ungkap Uci. Kemudian pada Senin (6/4/2020) kondisi Glenn Fredly kembali menurun sehingga dilarikan ke Rumah Sakit. Pada hari Rabu (8/4/2020), Glenn Fredly kembali kritis dan kemudian menghembuskan nafas terakhirnya.
Baca Juga: Glenn Fredly Meninggal Dunia, Pihak Keluarga Ceritakan Kronologi Saat Sang Musisi Masuk Rumah Sakit dan Menghembuskan Napas Terakhir "Jadi prosesnya, masuk RS pada hari Senin, masih di kamar biasa, lalu tadi pagi drop dan masuk ICU, sempat nafasnya ya drop," ungkap Uci Uci mengungkapkan bahwa Glenn Fredly memang memutupi kondisi kesehatannya. Sehingga kepergiannya pun banyak yang membuat publik merasa sangat terkejut. "Memang bung itu orangnya nggak mau bilang kalau sakit yah, tapi terakhir memang kita udah sama-sama berdoa, semua kita berserah. Begitu cepat aja semua," tutup Uci. (*)