Find Us On Social Media :

Cerita Haru Perjuangan Seorang Wanita 71 Tahun di RS Bekasi Melawan Virus Corona, Akhirnya Sembuh Meski Dalam Duka Kehilangan Orang Tercinta Akibat Penyakit yang Sama

By Intisari Online, Senin, 13 April 2020 | 20:49 WIB

Ilustrasi alat tes virus corona (Covid-19).

Grid.ID - Kisah seorang lansia pasien Covid-19 di Rumah Sakit (RS) Siloam Bekasi bisa menjadi pemacu optimisme bagi orang-orang, terutama yang seusianya, untuk 'menang' melawan virus corona.

Sebelumnya, banyak disebut-sebut jika orang-orang tua lebih berisiko menghadapi ancaman virus ini. Mereka dianggap 'rentan' terhadap virus corona.

Namun, wanita 71 tahun bernama Ruretno Sari ini membuktikan bahwa usia tak membuatnya 'kalah' dari pandemi Covid-19.

Ruretno Sari, yang sebelumnya merupakan pasien positif corona atau Covid-19, kini bisa kembali menghirup udara segar, setelah sebelumnya menjalani perawatan di beberapa rumah sakit karena tertular virus Covid-19.

Baca Juga: Kisah Pengemis Cantik Nasibnya Berubah Drastis Usai Fotonya Viral, Kini Hidup Enak Jadi Selebgram

Pada tanggal 30 Maret 2020, Ruretno dinyatakan sembuh setelah menjalani perawatan di RS Siloam Bekasi, perusahaan milik grup Lippo.

Wanita yang memiliki sembilan cucu itu, kini kembali ke pelukan keluarganya, meski dia harus ditinggalkan oleh sang suami, yang terlebih dulu terserang virus menular itu.

Sang suami bernama Gunawan Soebroto dinyatakan meninggal oleh pihak rumah sakit, setelah menjalani perawatan selama lima hari karena virus corona.

Sang suami, kata dia, terlebih dulu mengidap virus yang pertama kali muncul di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, China itu. Sekali pun, sang suami dan dirinya tidak menyadari karena terpapar virus corona. Terlebih, sang suami tidak pernah terserang penyakit semasa hidup.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>