Find Us On Social Media :

Gagah Berani Kuburkan Jenazah Positif Covid-19 yang Terlantar, Bripka Jerry Dapat Penghargaan Tinggi dan Hadiah dari Kapolri: Sampaikan sama Istri, Kapolsek, dan Kapolres Tadi Kapolri Telepon Saya

By Novita, Rabu, 15 April 2020 | 11:30 WIB

Gagah Berani Kuburkan Jenazah Positif Covid-19 yang Terlantar, Bripka Jerry Dapat Penghargaan Tinggi dan Hadiah dari Kapolri: Sampaikan sama Istri, Kapolsek, dan Kapolres Tadi Kapolri Telepon Saya

Baca Juga: Yuk, Meditasi dengan Bantuan Aplikasi Ini Di Smartphone-mu! Ternyata Bisa Mencegah Covid-19, Loh!

Akhirnya, petugas menghubungi Satgas Covid-19 Porvinsi Sulut untuk mengirimkan APD ke leokasi.

Bripka Jerry lantas berinisiatif mengenakan APD dan langsung mengurus jenazah pasien covid-19.

Penguburan jenazah positif covid-19 itu dibantu sang anak tiri pasien 07 dan rekannya seorang warga Desa Wusa.

Ketiga orang berpakaian APD lengkap itu lantas memulai prosesi pemakaman pada pukul 12.30 WITA atay 2 jam setelah jenazah tiba di TPU.

Baca Juga: Saat Angka Kasus Positif Covid-19 Melonjak di Indonesia, WHO Bawa Kabar Baik Buat Kita: Vaksin Patogen Berbahaya Ini Sudah Ditemukan?

"Saya ikhlas membantu, ini bagian dari tugas dan pelayanan,” kata Jerry ketika ditanya atas aksi kemanusiaannya.

Atas aksi terpujinya itu, Kanit Reskrim Polsek Dimembe mendapat penghargaan tertinggi dari Kapolri Idham Azis.

Dilansir Grid.ID dari laman TribunWow.com, Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis memberikan apresiasi dan penghargaan berupa kesempatan belajar di Sekolah Inspektur Polisi (SIP).

Apresiasidiberikan Idham Azis kepada Bripka Jerry lewat video call WhatsApp pada Senin, (13/4/2020).