Find Us On Social Media :

Viral Kisah Seorang Ayah Keliling Kampung Jual HP Agar Anak Istri Tak Kelaparan di Tengah Wabah Corona, Hotman Paris Langsung Ambil Tindakan!

By Nesiana Yuko Argina, Kamis, 16 April 2020 | 11:06 WIB

Viral Kisah Seorang Ayah Keliling Kampung Jual HP Agar Anak Istri Tak Kelaparan di Tengah Wabah Corona, Hotman Paris Langsung Ambil Tindakan!

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan kisah seorang pria yang mendadak viral.

Kabarnya, pria yang disebut bernama Ason ini berkeliling menjual handphone miliknya yang rusak demi membeli beras.

Dampak wabah corona membuat keluarganya kesulitan secara finansial hingga kelaparan.

Baca Juga: Naik Pitam Usai Namanya Dicatut Akun Twitter Palsu yang Sebut Dirinya Akan Undang Boyband Korea, Hotman Paris Tak Segan Ancam Pelaku ke Polisi, Netizen: Kasih Pelajaran Bang!

Mirisnya, handphone rusak tersebut hanya dijualnya seharga Rp 10 ribu.

Melihat kisah tragis ini, Hotman Paris langsung tergerak dan memposting kisah Ason ke laman media sosialnya.

Meski tak terjun langsung, pengacara kondang ini mengimbau pengusaha yang di Batam turun tangan dan membantu Ason.

Baca Juga: Jadi Pengacara Perlente dan Diganderungi Kaum Hawa Lantaran Kerap Pamer Kekayaan, Hotman Paris Ngaku Sempat Terima Honor yang Lebih Mahal dari Lamborghini, Setelah Viralkan Kasus Pelecehan Seksual!

Hotman juga mengimbau DPRD hingga pemda Batam untuk mengambil tindakan dengan memberi bantuan.