Find Us On Social Media :

Peringati 50 Tahun Pernikahan, Pasangan Lansia yang Terinfeksi Covid-19 Sukses Membuat Para Petugas Medis Menangis Haru

By Novia, Kamis, 16 April 2020 | 14:00 WIB

Sandra, 71, dan suaminya Giancarlo, 73  

Baca Juga: Dunia akan Pulih Karena Kemusnahan Virus Corona Semakin di Depan Mata! WHO Sebut Tiga Vaksin Covid-19 Telah Diuji pada Manusia

Hingga akhirnya Ferretti yang mengetahui hari itu adalah momen spesial untuk kedua pasangan lansia trersebut, ia pun berencana membuat perayaan.

Bekerja sama dengan tenaga medis lainnya, mereka menyiapkan kue serta menggeser kasur Sandra agar lebih dekat dengan Giancarlo.

Hal itu dilakukan agar keduanya cukup dekat untuk saling bergandengan tangan.

Baca Juga: Twindy Rarasati Positif Covid-19, Kembarannya: Yakin Sembuh

Dari foto yang berhasil diabadikan, para staf terlihat melengkapi dirinya dengan alat pelindung diri (APD). 

Dengan mengelilingi pasangan tersebut, merekapun kompak membentuk lambang hati dengan jari mereka.

"Kami meletakkan lilin angka '50' pada sebuah kue kecil, tetapi tidak bisa menyalakannya karena mereka berada di dekat tabung oksigen," kata Ferretti.

Baca Juga: Setelah Merasakan Beberapa Gejala, Twindy Rarasati Berinisiatif Lakukan Tes Covid-19

Tak hanya itu para petugas medis pun memberikan sebuah lagu 'Wedding March' untuk memeriahkan perayaan tersebut.

Menurut kesaksian Ferretti, Giancarlo telah mengucapkan rasa cintanya pada Sandra hingga membuat para staf menitihkan air mata.