Perempuan berusia 38 tahun tersebut, baru-baru ini mengumumkan kepada publik bahwa ia membuka jasa promosi gratis dalam akun Twitternya. Hal itu diketahui dari unggahan Twitternya @AnnisaPohan pada (16/04/2020). Dalam unggahan tersebut, Annisa mengumumkan bahwa ia akan membantu mempromosikan dagangan para netizen dengan cara me-retweet-nya. Annisa membuka jasa tersebut untuk pelaku UMKM yang penjualannya menurun akibat covid-19.
Baca Juga: Naik Pitam Gegara Dituding Sepi Job dan Cari Sensasi, Dewi Perssik Mencak-Mencak Bantah Komentar Netizen dengan Kalimat Menohok: Percuma Banyak Duit Kalau Kita Nggak Bisa Menikmati "Hi! yang punya usaha UMKM dan susah penjualan semenjak pandemi corona. Saya akan bantu Retweet," tulis istri Agus Harimurti Yudhoyono tersebut. Tak asal membantu promosi, Annisa memiliki syarat khusus yang harus dipenuhi oleh pelaku usaha tersebut. Seperti usahanya harus nyata, barang yang dijual halal, akun tidak diprivasi, hingga memakai bahasa yang sopan.
Baca Juga: H-7 Ramadhan, Meisya Siregar dan Keluarga Berharap Masih Memiliki Waktu untuk Dipertemukan dengan Bulan Penuh Berkah "Pertama, Usaha nyata, bukan tipu-tipu, barang halal. Kedua akun tidak digembok. Ketiga memakai bahasa yang sopan," terang Annisa Pohan.