Find Us On Social Media :

Ketika Fatmawati Tak Pernah Jenguk Bung Karno Hingga Akhir Hayatnya, Guruh: ’Setiap Kali Aku dan Kakak-Kakakku Pergi Menengok Bapak, Ibu Tak Pernah Ikut Serta’

By Mentari DP, Jumat, 17 April 2020 | 19:29 WIB

Bung Karno dan Fatmawati.

Grid.ID- Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno dikenal memiliki beberapa istri.

Walau begitu, hanya nama Ibu Fatmawati yang ditulis sebagai Ibu Negara dan menjadi Ibu Negara pertama Indonesia.

Hanya saja ketika Bung Karno dalam keadaan kritis hingga ajal menjemput, Ibu Fatmawati tetap tak menjenguk Bung Karno.

Akhirnya Bung Karno dimakamkan di Blitar, sesuai dengan sejumlah amanatnya sebelum ia wafat.

Baca Juga: Tak Kalah Kejam dari Kim Jong Un, Diktator Ini Siksa Tahanan Sambil Diiringi Lagu Milik Anggota The Beatles, 'Bikin Suasana Tambah Ngeri'

Ini kesaksian Guruh Soekarnoputra.

Tulisan hasil wawancara dengan Guruh Soekarnoputra ini diambil dari Tabloid NOVA edisi Agustus 1989, dengan judul asli Saat BK Wafat, Sampai BK Dimakamkan, Fatmawati Tetap Tak Hadir.

--

Minggu pagi, sekitar pukul 05.00 aku dibangunkan Ibu dan diminta datang ke kamarnya.

Waktu itu memang tinggal aku dan Ibu saja yang tinggal di Sriwijaya. 

Sedangkan Mbak Rahma dan Mbak Sukma mengontrak rumah di Jalan Wijaya, Jakarta Selatan.

Sementara Mas Guntur tinggal di Bandung dan Mbak Mega mengikuti suaminya ke Madiun (Jawa Timur).

Halaman selanjutnya…