Alasan dari kenapa Suzanna tidak mau jenazahnya dipertontonkan adalah karena ia ingin dikenang sebagai Suzanna yang cantik seperti di film, bukan di peti mati yang kaku dan pucat.
Alasan mengapa ia tak memperbolehkan satu orang pun untuk melihat jenazah istrinya rupanya merupakan permintaan tersendiri dari mendiang Suzanna.
Permintaan tersebut juga ia tuliskan secara langsung dalam sebuah surat wasiat yang juga sudah ditanda tangani secara langsung oleh seorang notaris.
Ya, selang satu dekade kematiannya, baru terkuak bahwa sebelum meninggal, ratu film horor Indonesia ini sempat menuliskan surat wasiat.
Surat wasiat ini memang tidak dibuka ke publik.
Dalam surat ini bahkan tidak menjelaskan perihal pembagian harta warisan.
Surat ini akhirnya dibuka ke publik oleh Clift Sangra.
Dilansir oleh tayangan Rumpi yang disiarkan di Trans TV pada Rabu (19/12/18), Clift Sangra mematahkan segala tuduhan yang mengarah padanya.