Find Us On Social Media :

Cekcok Gara-Gara Masalah Mobil Morris dan Kucing Peliharaan, Denny Cagur dan Shanty Widihastuti Kena Omel Sang Ibu: Dua-duanya Salah!

By Maria Novika Diah Siswari, Selasa, 21 April 2020 | 18:06 WIB

Cekcok Gara-Gara Masalah Mobil Morris dan Kucing Peliharaan, Denny Cagur dan Shanty Widihastuti Kena Omel Sang Ibu

Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari

Grid.ID - Kabar terbaru datang dari pasangan Denny Cagur dan Shanty Widihastuti.

Beberapa waktu lalu keputusan Denny Cagur memboyong mobil Morris ke rumah tanpa sepengetahuan Shanty Widihastuti.

Kucing milik Denny Cagur pun akhirnya dijual oleh Shanty Widihastuti pada Nagita Slavina untuk balas dendam.

Sempat terjadi perang dingin dalam rumah tangga mereka dan nyaris bertengkar.

Baca Juga: Gading Marten Berniat Beli Rumah Lalu Menikah Lagi, Raffi Ahmad: Udah Siap Nih?

Shanty tidak menyukai keputusan sang suami untuk membeli mobil antik keluaran Mini Cooper dengan harga Rp 1 miliar.

Dirinya juga sempat curhat pada Nagita perihal kebiasaan Denny yang gemar membeli sesuatu tanpa persetujuannya terlebih dahulu.

Karena alasan inilah akhirnya kucing Denny dijualnya demi membalas dendamnya.

Konflik keduanya ini memang terekam dalam kanal Youtube masing-masing hingga bisa diakses semua orang.

Perseteruan keduanya kemudian terlihat oleh Ibunda Denny Cagur, Eny bin Toto.

Baca Juga: Kesuksesan di Depan Mata, 6 Zodiak ini Punya Bakat Bisnis yang Luar Biasa

Eny bahkan sampai menemui pasangan tersebut karena merasa khawatir bahwa Shanty dan Denny sampai bertengkar.

Hal ini terekam dalam video Youtube unggahan Shanty Denny pada Senin (20/4/2020).

"Mama teh nonton Youtube Denny ama Shanty, dari mulai mobil viral ampe kucing apa," ujar Eny.

"Mama nonton terus," sambungnya.

Eny mengatakan bahwa dalam video-video mereka nampak seperti akan bertengkar.

"Kok ujung-ujungnya kayak mau berantem, mau ribut," tuturnya.

Baca Juga: Nyawa Yuni Shara Hampir Melayang, Lampu Gantung Kristal Raksasa di Dapurnya Mendadak Jatuh dan Pecah Hingga Sang Penyanyi Syok dan Terdiam

"Ya mama namanya mama sayang ama Denny, sayang ama Shanty ya mama teh takut," sambungnya.

Ia takut bahwa kedua masalah tersebut akhirnya menyebabkan keduanya bertengkar.

"Cuman gara-gara begitu takut jadi ribut," ungkap Eny.

Ketika Denny mencoba membela diri, Eny langsung memotong ucapannya.

"Nah itu kan..." ujar Denny belum selesai.

"Gak usah ini itu, dua-duanya salah menurut mama juga," potong Eny.

"Sebagai suami istri itu harus saling mengerti, saling menghargai, Denny salah, kan mama bilang kalau mau beli apa-apa Denny mah tau ada aja.

Baca Juga: Gara-gara Pandemi Virus Corona, Cita Citata Tunda Rencana Pernikahan Tahun Depan

Mestinya diomongin dulu, siapa tahu gak bolehnya Shanty karena ada hal apa gitu. Jangan semau gue," Eny mencoba memberi pengertian pada Denny.

Eny mengaku khawatir dan memikirkan hal tersebut setelah menonton video Youtubenya.

"Lihat Youtube gitu kan jadi kepikiran, takut Denny sama Shanty jadi begitu. Gara-gara kucing, gara-gara mobil," tambahnya.

Akhirnya Denny dan Shanty akhirnya meminta maaf pada Eny dan berjanji akan menjadi lebih baik kedepannya.

(*)