Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Kedekatan Verrell Bramasta dan Febby Restanty menimbulkan isu bahwa mereka memiliki hubungan spesial.
Kedekatan yang selalu ditampilkan dua artis muda ini bahkan memunculkan spekulasi dari para netizen yang menganggap mereka adalah sepasang kekasih.
Sama-sama kompak santai menanggapi kabar hubungannya, Verrell dan Febby mengaku mereka hanya berstatus sahabat,
Hal ini mereka sampaikan pada Feny Rose dalam acara Rumpi di kanal Youtube TransTV Official.
"Bener-bener sahabatan, maksudnya sahabat baiklah."
"Kita tuh jadi bertiga sahabat di (sinetron) itu tuh, aku, Febby, ama Riza satu lagi jadi kita sering dari syuting terus abis itu kelas syuting," kata Verrell dikutip Grid.ID, Rabu (22/4/2020).