Grid.ID - Beredar kabar baik dari China.
Gugus kesehatan China telah mengklaim mereka berhasil membuat vaksin virus Corona.
Lebih baik lagi, China mengklaim vaksin tersebut bisa digunakan mulai September.
Kepala CDC China Dr Gao Fu menjelaskan lewat video call kepada media CGTN kemungkinan virus yang akan dibuat untuk orang-orang prioritas utama.
Siapa yang dimaksud?
Rupanya, ia merujuk kepada pekerja kesehatan dan tim medis yang akan dijadikan prioritas utama dalam penggunaan vaksin tersebut.
Ia mengatakan: "vaksin akan dapat digunakan untuk populasi sehat, sehingga Anda pasti ingin memastikan vaksin yang dikembangkan itu aman.
"Mungkin itu berhasil, Anda tidak ingin kata mungkin, Anda ingin benar-benar memastikan jika vaksin tersebut benar-benar aman...dan benar-benar berguna untuk orang lain.