Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Di bulan suci Ramadhan 2020 yang dilimpahi keberkahan, pedangdut Dewi Perssik menunaikan ibadah puasa dengan suaminya.
Seperti yang diketahui nahwa semua umat beragama islam tengah menyambut Ramadhan.
Bahkan bulan ini dinanti-nantikan oleh seluruh umat muslim di dunia termasuk Dewi Perssik dan Angga Wijaya.
Keduanya tampak begitu antusias menyambut kedatangan bulan Ramadhan seperti tahun sebelumnya.
Baru saja Dewi Perssik beserta suami mengunggah momen demi menyambut datangnya bulan yang suci ini.
Akibat dari pandemi corona, dirinya memamerkan momen usai beribadah di rumah.
Dipantau Grid.ID, Sabtu (25/4/2020) pada akun Instagram @anggawijaya88 ketika Angga Wijaya mengunggah momen bersama sang istri.
Dalam postingan tersebut, terlihat Angga tengah memakai baju koko lengkap dengan peci.
Sedangkan Dewi Perssik masih dalam balutan mukena renda bernuansa putih.
Dengan senyum manisnya, Dewi Perssik tampil cantik meski terlihat tampil tanpa makeup.
"Selamat berbuka puasa, berbukalah dengan yg Halal karna yang manis belum tentu halal," tulis Angga dalam keterangan foto.
Wah kompak banget ya Dewi Perssik dan Angga Wijaya!
(*)