Sempat terbalik pada awalnya justru Nia yang jarang memeberikan kabar, tapi lama kelamaan penyesuaian di sini memainkan peranan penting.
Nia lebih memahami bahwa sang suami juga memiliki waktu berkulitasnya, entah sendiri atau dengan teman-temannya.
Tak pernah mencari tahu aktivitas sang suami di luar rumah, Nia tidak menginginkannya karena dirinya percaya dengan penuh pada sang suami.
“Enggak (gak pernah nyari tahu). Karena kalo lo sudah menikah - gue selalu mikirin hal terburu, kalo lo cari tahu terus lo tahu. Lo mau ngapain? Itu doang.”
“Kalo lo udah tahu, pada saat gue udah tahu terus gue harus cerai sama dia? Misalkan kayak gitu yaudah lo cari tahu gak ada masalah. Cuman kalo gue, pengennya pernikahan gue panjang, langgeng, dan inshaAllah sampai mati."
Walaupun sang suami memang Jujur, Nia tidak mau mencari tahu karena dirinya takut hal terburuk terjadi.
Tetapi berbeda kasus jika memang dirinya menyaksikan hal yang menyakitkan baginya secara langsung.
“Tapi sejauh ini, so far, suami saya Alhamdulillah semua kita damai aplagi di tahun ke-10 ini gue merasa kayak ada kenaikan level di pernikahan kita berdua,” tutup Nia Ramadhani.
(*)