Find Us On Social Media :

Saling Berjauhan, Pengantin Asal Malaysia Ini Ucapkan Ijab Kabul Secara Online Gegara Pandemi Corona: Saya Merasa Bersyukur Walaupun Ada Sedikit Masalah Gangguan Internet

By Widy Hastuti Chasanah, Senin, 27 April 2020 | 16:30 WIB

pasangan asal Malaysia ini viral usai melakukan ijab kabul secara online di tengah pandemi corona

Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah

Grid.ID – Pandemi virus corona yang mewabah di berbagai belahan dunia ini masih memakan banyak korban.

Tak pelak, pemerintah pun menggalakkan berbagai kebijakan untuk mencegah penyebaran virus tersebut.

Kebijakan itu dilakukan dengan membatasi aktivitas masyarakat, seperti dengan melakukan physical distancing hingga memberlakukan aturan lockdown.

Baca Juga: Dokter ini Meninggal Karena Terjangkit Virus Corona Padahal Sebentar Lagi Akan Menikah, Begini Pesan Cintanya Kepada Sang Calon istri Sebelum Tiada

Mengetahui hal itu, banyak kegiatan yang melibatkan keramaian termasuk acara pernikahan terpaksa harus ditunda.

Meski begitu, pasangan asal Malaysia ini memiliki cara unik agar pernikahannya tetap berlangsung di tengah pandemi corona.

Cara unik tersebut diketahui dari unggahan Facebook sang fotografer dalam akun Facebooknya Nazrul Auzan pada (22/04/2020).

Baca Juga: Amerika Serikat Jadi Negara Terbanyak Kasus Corona, Jeremy Zucker Curhat ke Boy William Kondisi Mencekam Negeri Paman Sam!

Dalam unggahan tersebut, Nazrul mengunggah beberapa postingan yang memperlihatkan kliennya saat melakukan acara pernikahan.

Bukan pernikahan biasa, pernikahan ini terbilang unik lantaran momen sakral tersebut diselenggarakan secara online.

Hal itu dilakukan karena sang mempelai pria merupakan petugas medis yang menangani pasien positif covid-19.

Baca Juga: Bak Secercah Harapan di Balik Musibah, Denny Darko Bongkar Jalan Keluar Agar Indonesia Segera Bebas dari Virus Corona: Sesuatu yang Positif Akan Muncul!

Dilansir dari Sinarharian.com, pasangan tersebut bernama Muhammad Noorfahmi Mohd Latib dan Syahida Syatirah Abdul Hadi.

Noorfahmi mengatakan bahwa pernikahannya seharusnya diselenggarakan pada 21 Maret, namun karena situasi tidak kondusif ia pun mengundur pernikahannya hingga (22/04/2020).

Menurut informasi, momen yang digelar melalui video call itu berlangsung di dua tempat berbeda.

Baca Juga: Mona Ratuliu Sudah Pikirkan Berbagai Rencana Harus Tinggalkan Anak-anaknya Selama Proses Lahiran di Bulan Ramadhan Hingga Lebaran

Sang mempelai pria berada di auditorium gedung rumah sakit Hospital Tuanku Ja'afar Seremban.

Sedangkan mempelai wanita berada di kediamannya di Kajang, Selangor, Malaysia.

Keduanya sah menjadi sepasang suami istri usai 3 kali mengucap ijab kabul di depan penghulu Selangor, Ayob Baharuddin.

Baca Juga: Nekat Beli Rumah Rp 17 Miliar Sampai Harus Utang ke Bank, Iis Dahlia Kini Pusing Tujuh Keliling Lantaran Sepi Job tapi Tetap Dituntut Bayar Cicilan: Kalau Aku Nganggur 4 Bulan Aja Udah Rp 1 M!

Sang penghulu pun tampak berada di lokasi yang berbeda dari kedua pengantin.

Meski begitu, Noorfahmi mengaku senang dan beryukur akad nikah berjalan lancar.

Ia tak merasa keberatan walau saat akad nikah berlangsung, ia dan pengantin perempuan harus saling berjauhan.

Baca Juga: Usahanya Mandek karena Pandemi Covid-19, Ivan Gunawan Nekat Ubah Butiknya untuk Menjual Barang yang Sering Ditemui di Pasar Ini agar dapat Menyambung Hidup: Cuma karena Coronce

"Saya berasa bersyukur walaupun ada sedikit masalah gangguan internet, namun akhirnya sudah selesai dan dipermudahkan," ujarnya.

Sementara itu, pernikahan Fahmi dan Syahida pun menjadi viral lantaran baru pertama kalinya terjadi di Malaysia.

Tak pelak postingan tersebut menuai respon positif dari netizen hingga banyak yang mendoakan Fahmi dan Syahida agar dapat membangun rumah tangga yang bahagia.

(*)