"Kalau Mbak Barbie support, ini semua kan inisiatif Barbie Kumalasari untuk ajukan banding. Ini juga meminta pertimbangan hukum dengan kami," ucap Sugiyarto selaku kuasa hukum Galih Ginanjar saat dihubungi tim Grid.ID pada Senin (26/4/2020).
Baca Juga: Terkejut Melihat Wajah Barbie Kumalasari Tanpa Makeup, Boy William: Beda Banget, Ancur!
Bahkan uang operasional kuasa hukum Galih, Barbie yang menanggungnya.
"Iyalah. Uang transportasi kita, operasional kita, semua dibantu Mbak Barbie," ujar Sugiyarto.
Namun meski telah dibantu oleh Barbie, dirinya belum dapat bertemu dengan Galih.
Baca Juga: Akibat Wabah Covid-19 Barbie Kumalasari Sepi Job dan Hampir Bangkrut
Hal itu lantaran adanya pandemi Covid-19, sehingga para narapidana tidak bisa dikunjungi siapapun.
"Pandemi corona saat ini membuat kita gak bisa jenguk, komunikasi kalau hanya dapat pinjaman hp."
"Jadi sampai saat ini masih di rutan, sampai nanti putusan akhir dari banding yang diajukan," pungkas Sugiyarto.
(*)