Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Malam hari selama Ramadhan 2020 merupakan waktu terbaik untuk menyaksikan drama di Timur Tengah.
Biasanya pada bulan Ramadhan, opera sabun Arab akan menemani menghibur di malam hari, termasuk pada Ramadhan 2020.
Namun, ada yang sedikit berbeda dengan tayangan drama Timur Tengah yang hadir pada Ramadhan 2020 ini.
Opera sabun Arab biasanya mengangkat isu perselisihan, pahlawan dan penjahat, sejarah, dan cinta terlarang.
Namun, tahun ini sepertinya opera sabun tersebut digunakan untuk memberikan gambaran normalisasi dengan Israel, seperti dilansir Grid.ID dari The Guardian.
Ini merupakan hal yang tidak biasa.
Dua drama dengan pesan yang berujung tidak biasa ini sama-sama mengudara di saluran satelit MBC yang dikontrol Arab Saudi.
Siaran tersebut dinilai sebagai forum untuk menampilkan perubahan politik.
Opera sabun menjadi tempat yang sering digunakan untuk menyampaikan sesuatu secara tersirat.