Find Us On Social Media :

Tak Sanggup Lagi Bayar Sewa Kos-kosan Setelah Kena PHK karena Wabah Virus Corona, Satu Keluarga di Solo Terpaksa Tinggal di Becak Sewaan

By Sosok.id, Kamis, 7 Mei 2020 | 19:15 WIB

Dul Rohmat (30) dan adiknya, Listyowati (22), keluarga di Solo, Jawa Tengah yang tinggal di becak karena tak sanggup membayar uang sewa kos-kosan setelah terkena PHK akibat wabah virus corona.

Grid.ID - Dampak wabah virus corona terhadap perekonomian di Indonesia maupun di dunia memang cukup serius.

Banyaknya perusahaan yang tak bisa beroperasi membuat banyak karyawan terkena PHK.

Kehilangan pekerjaan artinya kehilangan penghasilan.

Baca Juga: Kepepet Ekonomi Setelah Kena PHK Gegara Virus Corona, Pria Ini Terpaksa Jual Ginjal untuk Bertahan Hidup di Tengah Pandemi Covid-19

Itulah yang dirasakan Dul Rohmat (30) asal Grobogan yang merantau ke Kota Solo.

Karena tak lagi mendapat uang, ia tak bisa lagi membayar sewa tempat tinggal untuk keluarganya.

Karena itu lah, ia dan keluarganya kini tinggal di becak setelah 'terusir' dari kos-kosan.

Baca Juga: Takut Tetangganya Sampai Tak Makan Akibat Corona, Seorang Ibu Rumah Tangga di Jogja Ikut Bantu Lewat Gerakan 'Gantung Makanan': Kalau Ada yang Sampai Kelaparan kan Saya Ikut Dosa!

Bahkan, becak yang mereka anggap sebagai 'rumah' itu pun juga sewaan.

Melansir dari Kompas.com, setiap hari Dul Rohmat dan istrinya, Fatimah (33) hidup menggelandang dengan berpindah-pindah tempat.

Halaman Selanjutnya