Find Us On Social Media :

Terpaksa Tutup 2 Outletnya Lantaran Terus Merugi, Ruben Onsu Pusing 7 Keliling Usai Omzetnya Terjun Bebas Hingga Turun 70 Persen: Saya Nggak Yakin 2 Sampai 3 Bulan Ini Selamat...

By Nopsi Marga, Sabtu, 9 Mei 2020 | 14:35 WIB

Bisnis Ruben Onsu merugi

"Jadi bagaimana 70 persen itu, ya karena sudah tidak ada yang bisa.. ini kan sudah isu dunia, saya tidak bisa bergerak banyak," imbuhnya.

Tak ingin membahayakan nasib karyawan di tengah bisnisnya yang semakin terpuruk, Ruben Onsu akhirnya memutuskan untuk menutup dua waralaba miliknya.

"Dua di antaranya, kita bahas di Indonesia dulu sudah pasti tutup di Lubuk Linggau dan Bukittinggi, itu tidak bisa kita pertahankan," ungkap Ruben.

Ruben tak ingin gegabah dengan melakukan banyak pinjaman.

Baca Juga: Terkejut Lihat Isi Rumah Ruben Onsu yang Canggih dan Harganya Fantastis, Nikita Mirzani: Dia Punya Swalayan Sendiri Asal Lu Tau!

"Kalau kita mau pertahankan karyawan sanggup.

Tetapi buat saya bisnis yang salah ketika melakukan semuanya dengan uang sendiri gitu, ya dengan gali lubang tutup lubang," katanya.

Meski saat ini masih bisa menangani omzetnya yang terus menurun, Ruben mengaku pesimis dengan nasib bisnis waralabanya dua atau tiga bulan ke depan.

"Tapi saya enggak yakin dua bulan, tiga bulan akan selamat, saya mikir selamat ini tapi bagaimana tiga bulan ke depan," pungkasnya.

Baca Juga: Sering Pamer Kekayaan, Nikita Mirzani Justru Tampak Norak dan Melongo Setelah Lihat Rumah Ruben Onsu: Buset, Gede Banget ini!

(*)