Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A
Grid.ID - Ramadhan 2020 kamu pasti pernah mendengar tentang fenomena dukhan.
Fenomena ini memang sepat santer terdengar pada Ramadhan 2020 ini.
Dan kabar fenomena dukhan yang viral di Ramadhan 2020 ini pun mendapat tanggapan dari Majelis Ulama Indonesia.
Melansir Kompas, Minggu (10/5/2020), pembicaraan mengenai dukhan ramai di media sosial dan aplikasi chatting WhatsApp beberapa waktu terakhir.
Narasi yang beredar menyebutkan bahwa akan ada kabut atau dukhan pada pertengahan bulan Ramadan ini.
Dalam bahasa Arab, Dukhan berarati kabut.
Ramainya pembicaraan mengenai Duhkan dikaitkan dengan isu asteroid yang akan menabrak bumi pada pertengahan Ramadhan.
Meski Lembaga Penerbangan dan Antariksa telah membantah tabrakan tersebut, namun topik soal Dukhan terus mencuat.
Tak hanya itu, Dukhan juga dikait-kaitkan dengan kiamat.
Lalu bagaimana kebenarannya?