Grid.ID - Sosok Tiara Idol atau Tiara Andini kini semakin dikenal publik.
Bukan tanpa sebab, Tiara Andini merupakan juara dua ajang pencarian bakat menyanyi Indonesian Idol 2020.
Sejak awal berkompetisi, sosok Tiara Andini telah memikat hati banyak orang.
Baca Juga: Bangga Masuk dalam Jajaran Penyayi Ternama, Tiara Anugrah Ungkap Suka Duka Jadi Orang Terkenal
Termasuk putra bungsu Maia Estianty, Dul Jaelani, serta putra Anang Hermansyah, Azriel Hermansyah.
Selama ini, Dul Jaelani terlihat begitu gigih mendekati Tiara Andini.
Di beberapa acara ia tak gentar mendekati dan memberikan rayuan pada Tiara Andini.
Bahkan, baru-baru ini Dul Jaelani membuat lagu berjudul 'Tiara' untuk penyanyi berusia 18 tahun itu.
Publik pun semakin sering menjodoh-jodohkan Dul Jaelani dan Azriel Hermansyah dengan Tiara Andini.
Melansir tayangan kanal YouTube Gritte Agatha yang diunggah pada Jumat (8/5/2020), Tiara Andini mengaku tak memasukan hal tersebut ke dalam hati.
Penyanyi dengan nama asli Tiara Anugrah Eka Setyo Andini itu pun menjelaskan perihal kebenaran hubungannya dengan Dul Jaelani ataupun Azriel Hermansyah.
Tiara mengungkapkan, kedekatannya dengan Dul Jaelani hanya sebatas duet di atas panggung.
"Kadang orang-orang bilang sering video call tuh, sering live bareng atau sering ngobrol bareng,"ungkap Tiara.
"Padahal, aku cuma di panggung nyanyi sama Dul," imbuhnya.
Saat duet selesai, keduanya kembali menyelesaikan urusan masing-masing.
"Terus pas di backstage ya sudah aku kan masih mau persiapan buat perform selanjutnya, ya sudah dia (Dul Jaelani) pulang,"
"Se-jarang itu, cuman orang-orang nambah-nambahin saja," terang Tiara.
Hal yang sama juga berlaku untuk Azriel Hermansyah.
Tiara berpendapat, dirinya dekat dengan keluarga Hermansyah karena ia dan Anang Hermansyah berasal dari daerah yang sama.
Bahkan, Tiara sudah menganggap Anang seperti ayahnya sendiri.
"Aku kan sempat dinner juga sama orang tuanya, dan rencana itu sudah ada sejak aku masih judging sama om Anang," papar Tiara.
Bagi Tiara, tak ada salahnya jika ia dan keluarga Hermansyah saling memberikan dukungan.
"Kebetulan aku ketemu sama om Anang, kebetulan sama-sama Jember,"
"Jadi enggak ada salahnya saling support," pungkasnya.
(*)