Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Kehidupan Ayu Ting Ting memang tak pernah luput dari perhatian publik.
Pasalnya, talentanya yang luar biasa di dunia hiburan membuat namanya terus melejit hingga kini.
Namun nama Ayu Ting Ting juga terkenal karena beberapa kontroversi yang melekat di dirinya salah satunya terkati pernikahannya di masa lalu.
Ayu Ting Ting menikah diam-diam dengan Enji pada 4 Juli 2013 silam.
Beberapa bulan berselang, tepatnya pada 28 Desember 2013, Ayu melahirkan anak perempuan bernama Bilqis Khumairah Razak.
Sontak saja publik menilai pelantun lagu 'Alamat Palsu' itu hamil duluan dengan Enji.
Sayangnya pernikahan keduanya hanya bertahan seumur jagung.
Pada 27 Januari 2014 silam, Ayu melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Depok.