"Wajib nonton film ini, banyak pesan yang bisa diambil!
1. Suami atau istri, jika masih cinta dan memikirkan anaknya, jangan coba-coba main api.
2. Buat perempuan, jangan main percaya sama laki yang sudah menikah. Tapi bilang di rumah nggak bahagia, bilang mau cerai, bilang ada masalah.
3. Walau cerai ayah atau ibunya tetap harus memerhatikan anak, nggak peduli istri atau suami barunya suka atau enggak. Mereka bisa meninggalkanmu lagi, tapi anak tidak, dan lukanya akan lama dan berbekas.
4. Istri jangan merasa lebih hebat dari suami, walau uang banyak atau posisi lebih hebat, tetap harus tau kodrat.
5. Anak bisa jelas menilai mana ketulusan, dan mana pura-pura baik.
6. Jika ada anggota keluargamu melakukan hal ini, jangan didukung! Walau itu anak sendiri.
Baca Juga: Gara-gara Dicuekin Keluarganya, Ashanty Bertekad untuk Belajar Main Mobile Legend
Karena korban dari perpisahan adalah anak, orang tua harus mengorbankan kebahagiaannya demi anak, bukan anak yang harus berkorban buat orang tua!
Geram banget lihatnya, tapi bagus jalan ceritanya, semuanya pas!" Tulis Ashanty dalam unggahan Instastory-nya.
"Judulnya 'A World of Married Couple' (The World of The Married)," tambah Ashanty.
Dalam unggahan tersebut pun nampak Ashanty juga menyertakan potret salah satu adegan dari pemeran utama yang nampak sedih.
(*)