Find Us On Social Media :

Tinggal Sebentar lagi, Para Peneliti Beberkan Indonesia bisa kembali Hidup Normal dari Wabah Covid-19 pada Bulan Ini!

By Ervananto Ekadilla, Rabu, 13 Mei 2020 | 09:00 WIB

Para peneliti UKSW Salatiga menyebutkan bahwa pandemi covid-19 di Indonesia akan berakhir pada bulan ini.

Grid.ID - Tim Peneliti Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga memprediksi titik puncak jumlah pasien positif Covid-19 di Indonesia telah terjadi pada akhir April lalu.

Ketua Tim Peneliti Dr. Suryasatriya Trihandaru mengatakan, dari hasil penelitian tim rekomendasi gabungan mulai ahli ekonomi, sosial, politik dan kesehatan UKSW menunjukkan hasil perhitungan menggunakan data 7 Mei jumlah pasien positif Covid-19 secara nasional akan mencapai 20 ribu kasus, dengan angka kematian 1.600.

"Pada penelitian ini dengan model dasar SEIR puncak penyebaran terjadi pada akhir April lalu."

"Dengan demikian diprediksikan keadaan akan normal kembali pada pertengahan Agustus tahun ini,” terangnya dalam rilis kepada Tribunjateng.com, Senin (11/5/2020).

Menurut Suryasatriya, dari data yang diolah juga menunjukkan angka pertambahan kasus positif terjadi pada 28 April lalu.

Setelah melalui puncak, jumlah kasus berkurang terus menerus hingga berakhir sekitar 21 Agustus 2020.

Jika dihitung secara kumulatif, maka akan mencapai jumlah maksimum sekitar 20 ribu kasus positif Covid-19.

Ia menambahkan, selain prediksi umum, tim juga mengkaji prediksi untuk daerah Jawa Tengah.

Bersambung ke halaman selanjutnya