Grid.ID - Beberapa waktu lalu, kulit seorang dokter China tiba-tiba berubah gelap setelah ia menjalani perawatan karena terinfeksi virus corona.
Namun kini, dokter tersebut melihat warna kulitnya kembali normal secara bertahap.
Dr Yi Fan tertular virus corona saat bekerja pada Januari.
Dia dilaporkan keluar dari perawatan di sebuah rumah sakit di Wuhan minggu lalu setelah berhasil mengalahkan virus mematikan tersebut.
Baca Juga: Betrand Peto Diklaim Paranormal Membawa Energi Positif, Diklaim Bisa Menangkal Ini...
Melansir Daily Mail, Selasa (12/5/2020), seorang juru bicara mengatakan warna kulit Dr Yi yang berubah disebabkan oleh antibiotik yang diterimanya selama perawatan.
Rekan Dr Yi, Dr Hu Weifeng, yang kulitnya juga menjadi gelap, masih dirawat di rumah sakit, menurut juru bicara itu.
Dr Yi dan Dr Hu, keduanya berusia 42 tahun, tertular virus corona ketika merawat pasien di Rumah Sakit Pusat Wuhan hampir empat bulan lalu.
Rekaman yang dirilis oleh Stasiun TV Beijing menunjukkan kedua petugas medis itu terbaring dengan kulit gelap pada 6 April di Rumah Sakit Tongji Wuhan.