"Karakter ini ingin memiliki seorang anak dan berkeluarga."
"Di drama kami, ada banyak perempuan yang mengakhiri karier mereka untuk mengurus anak-anak mereka."
Baca Juga: Hasil Vote, Jang Nara Jadi Noona Pilihan Netizen Buat Traktiran Makan
"Aku pikir perempuan di usiaku akan merasakannya, jadi aku mengambil peran ini," terangnya.
Kendati demikian, Jang Nara mengungkap ada beberapa perbedaan antara dirinya dengan Jang Ha Ri.
"Jang Ha Ri jujur dan menyenangkan. Dia kepribadian yang berbeda dariku, tapi aku pikir itu akan menyenangkan untuk memerankannya."
"Aku dulu tidak suka anak-anak. Mereka imut dan menyenangkan, tapi itu tidak membuatku berpikir aku ingin menikah dengan cepat dengan punya bayi."
"Drama ini membuatku memikirkannya dengan tulus."
"Ini sebuah proyek bagus yang menyenangkan, tapi dapat membuatmu menangis," ujarnya dikutip dari Allkpop, Rabu (13/5/2020).
Bagi yang penasaran dengan drama terbaru Jang Nara, Oh My Baby akan tayang perdana di tvN pada Rabu (13/5/2020).
(*)