"Terus aku sempat 'waduh', soalnya Harvey kalau nolongin orang pol-polan gitu aku jadi agak khawatir," cerita Sandra Dewi.
Melihat sikap sang istri, Harvey Moeis mencoba untuk menenangkan dan menjelaskan bahwa semua kebaikan nantinya akan dibalas oleh Tuhan.
"Dia gini 'kamu tenang deh, kita ngasih segini nanti pasti Tuhan bales',"
"Aku ngerti sih pasti Tuhan bales, tapi lagi corona gini gimana cara ngebalesnya gitu," lanjut cerita Sandra Dewi.
Kegalauan itu muncul lantaran Sandra Dewi memikirkan kehidupan anak-anaknya di situasi sulit seperti sekarang ini.
"Ya sempat galau gitu ya, karena kan aku masih ada anak dua masih harus ada tabungan," ujarnya.
Namun, keraguan dan kekhawatiran Sandra Dewi hilang saat keajaiban datang.
"Eh ternyata memang nggak sampai seminggu, dateng rezeki berkali-kali lipat dari yang kita kasih,"
"Jadi kalau kita ngasih orang nggak perlu khawatir, yang penting ikhlas," tutur Sandra Dewi.
Sandra Dewi menyadari jika Tuhan mampu memberikan balasan kapan saja dengan kondisi dan situasi apapun.
"Tapi memang dengan memberi, ternyata memang ada lagi dikasih Tuhan yang kita nggak pernah nyangka 'oh ternyata bisa berkali-kali lipat ya dalam situasi apapun'," pungkasnya.
Baca Juga: Aw, Sandra Dewi Happy Lihat Suami Bisa Work From Home Setiap Hari!
(*)