Find Us On Social Media :

Demi Hibur Wisudawan Seluruh Dunia, Duo DJ Beauz Berdarah Indonesia Bakal Ramaikan Blockeley Music Festival

By Rangga Gani Satrio, Jumat, 15 Mei 2020 | 12:15 WIB

Beauz

Blockeley Music Festival adalah festival musik pertama dalam bentuk permainan Minecraft yang diselenggarakan bersama dengan universitas terkemuka di dunia dan bersama para seniman/pengembang papan atas di ranah tari modern serta EDM.

Baca Juga: Hadapi Corona: Belajar Masak agar Siap Sajikan Makanan untuk Keluarga

Sejauh ini, artis atay musisi yang telah memberikan konfirmasi keikutsertaan adalah Sam Feldt, Vini Vici, Matoma, BEAUZ dan tamu istimewa lainnya. 

Di produksi dan dikerjakan oleh tim produksi ternama di OS Studios, ajang Blockeley Music Festival yang bertabur bintang ini akan di gelar setelah di mulainya wisuda UC Berkeley secara resmi yang menampilkan pidato dari Kanselir Carol Christ (UC Berkeley); Lydia Winters (Pendiri Minecraft) dan pemilik industri permainan Tony Stark, CEO visioner Minecraft, Liang Tan (RAZER).

Pada kesempatan tersebut, BEAUZ sekaligus meluncurkan single bertajuk #STAYHOME (This Coronavirus), yang tetap dalam balutan EDM. 

Baca Juga: Terjadi Lonjakan Pasien Covid-19, Pemerintah Siapkan Strategi Menghadapi Gelombang Kedua Penyebaran Corona

Dalam masa-masa penuh tekanan ini, BEAUZ berpesan agar tinggal di rumah dan membantu mereka yang tinggal di rumah untuk tetap terhibur. 

(*)