Find Us On Social Media :

Tersimpan Rapi di Lemari, Sandal Teplek Nagita Slavina Harganya Capai Rp 7 Jutaan, Netizen: Pake Sendal ini Bisa Jalan di Air Kayaknya!

By Maria Novika Diah Siswari, Selasa, 19 Mei 2020 | 09:00 WIB

Nagita Slavina

Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari

Grid.ID - Nagita Slavina memang tidak pernah sepi dari perhatian netizen.

Menjadi salah satu artis paling populer di tanah air membuat nama Nagita Slavina selalu ada dalam sorotan.

Apa pun yang berkaitan dengan Nagita Slavina memang selalu menjadi sorotan publik.

Dirinya dikenal sebagai artis yang mampu memadupadankan pakaian yang dikenakannya agar nampak lebih indah.

Baca Juga: Dandan Cantik Sembari Tenteng Tas Mewah, Titi Kamal Ngomel dan Ungkapkan Kekeselannya Akan Masyarakat yang Bebal: Bisa Nggak sih Jaga Jarak Aman?

Selera fashion istri Raffi Ahmad ini memang diakui oleh warganet selalu cantik dan berkesan.

Diketahui ibu satu anak ini gemar mengoleksi barang-barang bermerek nan mahal.

Bahkan barang yang nampak begitu sederhana justru memiliki harga selangit.

Salah satunya adalah sepatu sandal tipis yang sering disebut sandal teplek ini.

Baca Juga: Baru 4 Jam Dilahirkan, Sepasang Bayi Kembar di Yogyakarta Ditemukan Tewas Dalam Kondisi Talipusar Masih Utuh di Dalam Tumpukan Sampah!

Menurut akun Instagram @fashion_nagitaslavina pada Minggu (17/5/2020), Sandal tersebut ternyata dijual dengan harga jutaan rupiah.