Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Dipo Latief pernah menjadi suami Nikita Mirzani, keduanya menikah pada tahun 2018 lalu.
Dari pernikahannya sudah dikaruniai anak laki-laki, yaitu Arkana Mawardi.
Namun sayangnya pernikahan itu hanya berjalan setahun, dan resmi bercerai pada tahun 2019 lalu.
Baca Juga: Sempat Depresi Lantaran Kasus dengan Ariel NOAH, Luna Maya: Sampai Detik Ini Masih Suka Insecure
Meski telah resmi cerai, ibu tiga anak ini dilaporkan mantan suaminya dengan kasus kekerasan.
Dipo Latief melaporkan Nikita Mirzani karena sudah melempar asbak yang mengenai bagian wajahnya.
Namun pada kesempatan itu, dirinya mengatakan bahwa jangan memanggil mantan istrinya dengan sebutan Nyai.
"Demi kebaikan dia, jangan lagi panggil Nyai panggil saja Niki," ujar Dipo Latief dikutip dari program Brownis.